Kamis, 29 Oktober 2009

MENANGIS

Siapa bilang menangis tak ada gunanya? Kelamaan menangis memang bisa bikin mata merah dan bengkak. Tapi jangan salah, menangis dan mengeluarkan air mata ternyata bisa jadi obat ajaib yang berguna bagi kesehatan tubuh dan pikiran. Apa saja?

Dikutip dari Beliefnet, ini dia 7 keajaiban yang bisa Anda dapatkan setelah menangis dan berair mata.

1. Membantu penglihatan
Air mata ternyata membantu penglihatan seseorang, jadi bukan hanya mata itu sendiri. Cairan yang keluar dari mata dapat mencegah dehidrasi pada membran mata yang bisa membuat penglihatan menjadi kabur.

2. Membunuh bakteri
Tak perlu obat tetes mata, cukup air mata yang berfungsi sebagai antibakteri alami. Di dalam air mata terkandung cairan yang disebut dengan lisozom yang dapat membunuh sekitar 90-95 persen bakteri-bakteri yang tertinggal dari keyboard komputer, pegangan tangga, bersin dan tempat-tempat yang mengandung bakteri, hanya dalam 5 menit.

3. Meningkatkan mood
Seseorang yang menangis bisa menurunkan level depresi karena dengan menangis, mood seseorang akan terangkat kembali. Air mata yang dihasilkan dari tipe menangis karena emosi mengandung 24 persen protein albumin yang berguna dalam meregulasi sistem metabolisme tubuh dibanding air mata yang dihasilkan dari iritasi mata.

4. Mengeluarkan racun
Seorang ahli biokimia, William Frey telah melakukan beberapa studi tentang air mata dan menemukan bahwa air mata yang keluar dari hasil menangis karena emosional ternyata mengandung racun.

Tapi jangan salah, keluarnya air mata yang beracun itu menandakan bahwa ia membawa racun dari dalam tubuh dan mengeluarkannya lewat mata.

5. Mengurangi stres
Bagaimana menangis bisa mengurangi stres? Air mata ternyata juga mengeluarkan hormon stres yang terdapat dalam tubuh yaitu endorphin leucine-enkaphalin dan prolactin.

Selain menurunkan level stres, air mata juga membantu melawan penyakit-penyakit yang disebabkan oleh stres seperti tekanan darah tinggi.

6. Membangun komunitas
Selain baik untuk kesehatan fisik, menangis juga bisa membantu seseorang membangun sebuah komunitas. Biasanya seseorang menangis setelah menceritakan masalahnya di depan teman-temannya atau seseorang yang bisa memberikan dukungan, dan hal ini bisa meningkatkan kemampuan berkomunikasi dan juga bersosialisasi.

7. Melegakan perasaan
Semua orang rasanya merasa demikian. Meskipun Anda didera berbagai macam masalah dan cobaan, namun setelah menangis biasanya akan muncul perasaan lega.

Setelah menangis, sistem limbik, otak dan jantung akan menjadi lancar, dan hal itu membuat seseorang merasa lebih baik dan lega. Keluarkanlah masalah di pikiranmu lewat menangis, jangan dipendam karena Anda bisa menangis meledak-ledak.

Jadi, tidak apa-apa kalau Anda menangis sesekali.

Rabu, 28 Oktober 2009

TENTANG TAHUN 2012

Banyak yang telah memprediksi akan adanya bencana matahari pada tahun itu. Satu garapan apik seorang sutradara yang menggambarkan bagaimana umat manusia pada saat itu terjadi.
Beberapa orang meyakini juga bahwa bila memang bencana itu terjadi, listrik akan padam begitupun kehidupan yang ada didunia ini.
Banyak pihak yang meyakini hal yang sebenarnya sedikit tidak masuk akal, yaitu hal tentang terbukanya kotak Pandora. Juga terkait dengan hal itu tanda kepercayaan suku Maya pada ladang jagung yang dipercaya memang memprediksi bencana pada tahun itu.
Namun demikian bila dilihat kebelakang, banyak sekali prediksi-prediksi yang meyakinkan masyarakat bahwa dunia akan kiamat. Namun sungguh beruntung bagi umat manusia yang masih hidup hingga saat ini, semua itu tidak terjadi.
Melalui penelitian para ilmuwan dunia, untuk kali ini memang dimungkinkan bencana besar itu akan terjadi. Dengan berpegangan pada bukti nyata penelitian, mereka berani berspekulasi bahwa mungkin umat manusia memang akan musnah pada tahun itu.
Salah satu agama meyakini adanya tanda-tanda akan berakhirnya dunia ini. (Saya ambil Kristen karena saya salah satu penganut). Pembuktian apa yang tertulis pada kitab wahyu---tanda- tandanya, yaitu munculnya makhluk2 aneh, banyaknya nabi2 palsu, memang semakin meyakinkan manusia bila memang akhir dunia ini sudah dekat.
Tapi tunggu dulu....
Tanda-tanda seperti itu bahkan sudah ada beratus tahun yang lalu bukan. Dari sini disimpulkan kata segera sebenarnya tidak sesegera itu. Karena apa? Waktu yang Tuhan tetap kan---1 jam berapa menit, 1 menit berapa detik, sama sekali berbeda dengan cara pengukuran yang manusia lakukan.
Maka munculah istilah 'Waktu Tuhan bukanlah waktu manusia.'
Namun dengan banyaknya spekulasi2 seperti itu seharusnya justru mengingatkan pada kita, sudah berapa kali kita melakukan kebajikan. Tidak terbatas pada pada manusia, namun menyelamatkan seekor semut bukankan juga merupakan kebaikan.
Maka dari itu, berlandaskan dari spekulasi2 diatas, tidak ada salahnya kita semakin meningkatkan kebaikan.

Rabu, 14 Oktober 2009

KETIKA IBLIS MEMBENTANGKAN SAJADAH

Siang menjelang zuhur. Salah satu Iblis ada di Masjid. Kebetulan hari itu hari Jumaat, saat berkumpulnya orang. Iblis sudah ada di dalam Masjid. Ia nampak begitu khusyuk.

Orang mulai berdatangan. Iblis menjelma menjadi ratusan bentuk & masuk dari segala penjuru, melalui jendela, pintu, ventilation atau masuk melalui lubang pembuangan air. Pada setiap orang, Iblis juga masuk melalui telinga, ke dalam saraf mata, ke dalam urat nadi, lalu menggerakkan denyut jantung setiap para jemaah yang hadir. Iblis juga melekat di setiap sejadah.

“Hai, Blis!“, Kiyai berseru, ketika baru masuk ke Masjid itu.

Iblis merasa terusik : “Kau kerjakan saja tugasmu, Kiyai. Tidak perlu kau melarang saya. Ini hak saya untuk mengganggu setiap orang dalam Masjid ini!“, jawab Iblis marah.

“Ini rumah Tuhan, Iblis! Tempat yang suci, kalau kau mahu mengganggu, kau lakukan diluar nanti!“, Kiyai coba mengusir.

“Kiyai, hari ini, adalah hari uji coba sistem baru“.

Kiyai termangu.

“Saya sedang menerapkan cara baru, untuk menjerat kaummu”

“Dengan apa?” tanya Kiyai.

“Dengan sejadah!” jawab Iblis

“Apa yang dapat kau lakukan dengan sejadah, Blis?”

“Pertama, saya akan masuk ke setiap pemilik saham industri sejadah. Mereka akan saya jebak dengan mimpi untung besar. Sehingga, mereka akan tega memeras buruh untuk bekerja dengan upah yang sedikit, demi keuntungan besar!”

“Ah, itu kan memang cara lama yang sering kau pakai. Tidak ada yang baru, Blis?”

“Bukan itu saja Kiyai…” tukas Iblis.

“Lalu?” Jawab Kiyai.

Iblis menjawab, “Saya juga akan masuk pada setiap designer sejadah. Saya akan menumbuhkan gagasan, agar para designer itu membuat sejadah yang lebar-lebar”

“Untuk apa?” tukas Kiai.

“Supaya, saya lebih berpeluang untuk menanamkan rasa egois di setiap kaum yang Kau pimpin, Kiyai! Selain itu, Saya akan lebih leluasa, masuk dalam barisan sholat. Dengan sejadah yang lebar maka barisan shaf akan renggang. Dan saya ada dalam kerenganggan itu. Di situ Saya dapat ikut membentangkan sejadah“. jawab Iblis dengan yakin.

Dialog Iblis dan Kiyai terputus seketika.

Dua orang datang, dan keduanya membentangkan sejadah. Keduanya berdampingan. Salah seorang memiliki sejadah yang lebar. Sementara yang seorang lagi, sejadahnya lebih kecil.

Orang yang punya sejadah lebar tanpa melihat kiri kanan terus sahaja membentangkan sejadahnya. Sementara, orang yang mempunyai sejadah lebih kecil, tidak sedap hati jika harus mendesak jemaah lain yang sudah terlebih dahulu datang.

Tanpa berfikir panjang, pemilik sejadah kecil membentangkan saja sejadahnya, sehingga sebahagian sejadah yang lebar tertutup sepertiganya. Kemudian keduanya melakukan sholat sunnah.

“Nah, lihat itu Kiyai!“, Iblis memulai dialog lagi.

“Yang mana?” Kiyai menjawab.

“ Ada dua orang yang sedang sholat sunnah itu. Mereka mempunyai sejadah yang berbeza ukuran. Lihat sekarang, aku akan masuk diantara mereka“. Seru Iblis yang kemudian lenyap.

Ia sudah masuk ke dalam barisan shaf. Kiyai hanya memperhatikan kedua orang yang sedang melakukan sholat sunnah. Kiyai akan melihat kebenaran rencana yang dikatakan Iblis sebelumnya.

Pemilik sejadah lebar, rukuk. Kemudian sujud. Tetapi, sambil bangun dari sujud, dia membuka sejadahya yang tertindih, lalu meletakkan sejadahnya di atas sejadah yang kecil.

Hingga sejadah yang kecil kembali berada di bawahnya.

Dia kemudian berdiri. Sementara, pemilik sejadah yang lebih kecil, melakukan perkara yang serupa.

Dia juga membuka sejadahnya, kerana sejadahnya ditindih oleh sejadah yang lebar.

Keadaan ini berjalan sampai akhir sholat. Bahkan, pada ketika sholat wajib juga, kejadian-kejadian seperti ini beberapa kali terihat di beberapa masjid. Orang lebih memilih menjadi di atas, daripada menerima di bawah. Di atas sejadah, orang sudah berebut kekuasaan atas lainnya.

Siapa yang memiliki sejadah lebar, maka, ia akan meletakkan sejadahnya diatas sajadah yang kecil.

Sejadah sudah dijadikan Iblis sebagai perbedaan kelas. Pemilik sejadah lebar, diindentitikan sebagai para pemilik kekayaan, yang setiap saat harus lebih di atas dari pada yang lain.

Dan pemilik sejadah kecil, adalah kelas bawahan yang setiap saat akan selalu menjadi subordinate dari orang yang berkuasa. Di atas sejadah, Iblis telah mengajari orang supaya selalu menguasai orang lain.

“Astaghfirullahal adziiiim“, ujar sang Kiyai perlahan.

Wallahu’alam Bisshawab

Selasa, 13 Oktober 2009

ETIKA SEORANG AUDITOR (KAP) dalam MENERIMA PARSEL

Setiap menjelang hari raya Idul Fitri, kita sering melihat fenomena atau kebiasaan masyarakat yang saling memberi dan menerima parsel, sebenarnya merupakan hal yang wajar selama niatnya untuk menyambung silahturahmi antar sesama. Sesuai dengan Undang - undang pemberantasan tindak korupsi Nomor 20 Tahun 2001 pasal 12b ayat 1 menyebutkan gratifikasi, pemberian dalam arti luas yang termasuk parsel atau pemberian hadiah pada pejabat saat lebaran oleh rekanan atau bawahan masuk kategori suap jika berhubungan dengan jabatan dan berlawanan dengan kewajibanya dan tugas.

Begitu pula dengan seorang auditor, memperoleh parsel dari klien bukanlah suatu hal yang salah selama auditor tetap independent dalam menjalankan tugasnya dalam mengaudit perusahaan klien dan tidak berpengaruh atas parsel yang di terimanya, karena apabila auditor terpengaruh yang di berikan oleh klien maka hal tersebut termasuk tindakan suap.

8 KAP YANG di BEKUKAN

Menteri Keuangan Republik Indonesia menetapkan sanksi pembekuan atas izin usaha 8 Akuntan publik (AP) dan Kantor Akuntan Publik (KAP) - berdasarkan peraturan Menteri Keungan No.17/PMK.01/2008. INILAH.com

Dari ke - 8 KAP yang di bekukan tersebut adalah AP. Drs. Adin Nur karena dinyatakan belumya memenuhi standar atas laporan keuangan konsolidasi PT. Datascrip di tahun buku 200. Ada pula Akuntan Publik (AP) Drs. Hans Burhanudin Makarau dibekukan karena belum memenuhi Standa Auditing (SA) ia dibekukan selama 3 bulan. Dari kedua laporan Akuntan Publik (AP) ini dinilai Depkeu berpotensi mempengaruhi laporan auditor independent.

Selain itu ada pula yang lainnya seperti KAP Drs. Dadi Muchidin, KAP Matias Zakaria, KAP Drs. Soejono, KAP Abdul Azis B, KAP Drs. Iswara, mereka dicabut izinnya oleh Menkeu lantaran tidak menyampaikan laporan tahunan KAP tahunan takwin.

Kalau Boleh saya sarankan, Ya kita sebagai warga Indonesia Yang baik kita harus mematuhi Standart Auditing (SA) - Standart Profesional Akuntan Publik (SPAP) yang berdasrkan peraturan Menteri Keuangan No.17/PMK.01/2008. Bila tidak mentaatinya akan di kenakan sanksi seperti di cabut izin; Pembekuan selama 3 bulan, setelah sebelumnya di kenakan peringatan sebanyak 3 kali dalam jangka waktu 48 bulan terakhir.

PENTINGNYA INTERNET di ZAMAN GLOBALISASI

Di zaman era globalisasi peran penting internet sangat bermanfaat sekali di kehidupan sekarang. contohnya saja di kalangan pendidikan seperti di Sekolah Dasar (SD), Sekolah Lanjut Tingkat Pertama (SLTP), Sekolah Menengah Atas (SMA), Perkuliahan. Dari internet itu bisa melihat dunia luar, tidak kalahnya dengan buku dahulu buku di sebut sebagai jendelanya dunia. Sekarang internet bisa disimpulkan juga seperti itu, disamping itu internet dapat pula mencari sahabat sebanyak - bayaknya. Lagi pula kita dapat mendownload lagu, bahkan internet sudah sampai merebah di dunia perkantoran, bisnis, dan perekonomian. Dari internet itu pula memudahkan hubungan antar pulau, dunia bahkan bisa pula seluruh dunia.

kita beruntung hidup di zaman globalisasi dan modern sekarang ini semuanya serba praktis, cepat dan tidak memerlukan waktu yang lama, beda dengan dulu semuanya serba manual, contohnya saja memperbaiki mobil yaitu dengan menggunakan manual. Lain halnya dengan sekarang yaitu dengan menggunakan komputer dan berbagai macam jenis - jenis alat canggih lainnya.

Jumat, 09 Oktober 2009

ES POCONG MARGONDA RAYA

Dalam berbisnis makanan, ternyata nama yang unik menjadi daya tarik konsumen. Contohnya Es Pocong yang terdapat di JL. Magonda Raya banyak menarik perhatian konsumen untuk mencoba atau mencicipi Es tersebut lantaran namanya yang menakutkan. Tetapi disamping namanya yang menakutkan itu tidak seseram rasanya.

Ternyata, banyak orang yang menyukai dan menjadi makanan favorit mereka, khususnya para mahasiswa dan pelajar. Disamping itu harganya yang cukup murah, sesuai dengan kantong mahasiswa dan masyarakat umum. Es Pocong mirip seperti Es Palubutung yang berasal dari Sulawesi Selatan. Dengan mempunyai ciri Vla yang berwarna putih seperti bubur sum-sum dan ada juga potongan pisang kepok dan moci.